Mimpi membeli makanan menunjukkan kemampuanmu dalam memenuhi aspek-aspek dasar dari kehidupanmu. Ia juga menunjukkan seberapa banyak uang yang kamu miliki.
Psikolog menjelaskan bahwa seseorang yang membeli makanan mahal didalam mimpi menunjukkan bahwa ia percaya diri dengan apa yang dimiliki. Hal ini juga menunjukkan kondisi finansial kehidupannya.
Dalam mimpi, ada dua faktor yang dapat kita analisa. Yaitu faktor manifest dan laten. Manifest adalah faktor-faktor yang berkaitan dengan kejadian atau latar belakang tempat yang kamu alami. Sedangkan laten adalah emosi yang ditimbulkan.
Jika merujuk pada manifest, membeli makanan dapat merefleksikan kondisi depresi, keinginan untuk memenuhi hasrat, dan sebagainya.
Dan yang kedua adalah aspek laten, yaitu emosi yang ditimbulkan. Jika kamu melihat makanan yang kamu sukai, hal ini menunjukkan motivasi positif yang hadirkan dalam hidupmu. Simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.
Arti Mimpi Tentang Makanan
Menurut Islam tafsir Ibnu Sirin, makanan yang berminyak menandakan masalah seseorang yang berjalan abadi. Makanan yang berwarna kuning mewakili penyakit. Dan makanan yang asam atau pahit berarti penderitaan atau kesedihan.
Mimpi membeli makanan untuk keluarga, menandakan bahwa ia akan membahagiakan keluarga dengan baik.
Seseorang yang membeli makanan di sebuah pernikahan, menandakan bahwa ia akan menikah.
Menurut Primbon, makanan merupakan pertanda kebahagiaan dan kesedihan. Jika melihat makanan yang banyak, menandakan kemakmuran. Jika melihat makanan yang busuk, menandakan kebangkrutan.
Menurut Psikolog, mimpi ini menunjukkan hasrat yang ingin dipenuhi. Dalam berbagai kebudayaan, makanan adalah simbol yang menunjukkan situasi tertentu. Seperti ketupat adalah simbol perayaan. Daging adalah kebahagiaan.
Bermimpi sedang berbelanja makanan seperti di warung, pasar, atau mini market, menunjukkan bahwa kamu memiliki aspek dasar yang ingin dipenuhi. Ia juga menunjukkan bahwa kamu sedang merasakan kecemasan kecil setiap harinya.
Seseorang yang mencari makanan didalam mimpi menunjukkan bahwa ia membutuhkan energi, dorongan, dan motivasi.
Rangkuman Arti Mimpi Membeli Makanan
Mimpi Membeli Makanan Mahal
Menandakan kemakmuran, kemuliaan, dan kehormatan. Seseorang yang bermimpi membelikan makanan untuk orang lain dengan harga yang mahal, menandakan bahwa aspek kebahagiaannya akan terpenuhi.
Menurut psikolog, pengalaman tidur ini menunjukkan kondisi rasa percaya diri yang positif. Munculnya motivasi baru, dan terkait nilai-nilai diri yang semakin meningkat.
Dalam primbon, pengalaman tidur ini menandakan bahwa kamu akan mendapatkan pujian, kebahagiaan dari banyak orang. Dalam penjelasan lain, menandakan akan mendapatkan kenaikan pangkat, pekerjaan baru, atau bisnis yang berkembang.
Mimpi Membeli Makanan Untuk Keluarga
Menandakan rasa tanggungjawab, hubungan yang positif, dan rasa kasih yang tulus tumbuh didalam keluarga dan dirimu.
Menurut Ibnu Sirin, seseorang yang membelikan makanan untuk keluarganya didalam mimpi, menandakan bahwa ia akan membahagiakan atau memenuhi kebutuhan-kebutuhan didalam keluarganya. Mimpi ini pertanda datangnya kebahagiaan dan perayaan.
Dalam primbon, memimpikan hal ini menandakan rezeki atau uang yang positif untuk keluarga. Ia bisa berkaitan dengan keturunan, dan seseorang yang belum menikah akan menikah dalam waktu dekat ini.
Menurut psikolog, mimpi ini mewakili motivasi yang positif dari apa yang kamu lakukan. Ia juga menunjukkan bahwa aspek terpenting dalam kehidupanmu saat ini adalah keluarga.
Baca Juga :
Demikian beberapa penjelasan terkait arti mimpi membeli makanan menurut sudut pandang islam, primbon dan psikolog. Jika kamu mengalami pengalaman tidur yang tidak baik meludahlah ke kiri sebanyak 3 kali. Semoga kita terlindung dari keburukan mimpi.