Batu akik di Indonesia sampai saat ini masih menunjukkan eksistensinya . Beberapa kalangan menganggap bahwa trend batu akik hanya bersifat musiman . Tapi tahukah anda bahwa penggemar batu akik tidak pernah turun , bahkan selalu bertambah setiap tahunnya . Tidak terkecuali untuk jenis batu berkhasiat seperti hajar jahanam . Batu akik hajar jahanam adalah jenis batuan yang dianggap memiliki banyak khasiat . Salah satunya adalah untuk stamina para pria . Walaupun penyebutannya terinspirasi dari batuan yang berasal dari Timur Tengah , namun anda juga bisa mendapatan jenis dengan sebutan yang sama di Indonesia . Walaupun tidak bisa dijamin bahwa kandungan batu memiliki kesamaan dengan yang ada di Timur Tengah , seperti di Arab Saudi dan Mesir.
Batu Akik Hajar Jahanam
Penyebutan Hajar Jahanam diambil dari sifat warna batu yang sangat hitam pekat , yang diibaratkan sebagai neraka jahanam . Selain itu , batuan tersebut juga dipercaya oleh para gemslover sebagai obat alami alami yang sangat mujarab . Di Timur Tengah , batuan ini dihaluskan hingga menjadi serbuk dan kemudian dibentuk sedemikian rupa menjadi beberapa model ( Via Metrotvnews.com ) . Contohnya saja gelang , liontin dan kalung dengan berbagai model ukiran dan bentuk . Di Indonesia , ada dua jenis batuan yang sering dikaitkan dengan Hajar Jahanam . Berikut ulasannya untuk anda .
1. Bacan Jahanam ( Loloda , Kabupaten Halmahera Barat , Maluku Utara )
Bacan Jahanam adalah sebutan untuk batuan super dengan ciri-ciri hitam pekat dan memiliki tekstur yang sangat keras . Ini adalah jenis batuan yang memiliki harga tinggi saat ini di Maluku Utara . Gemslover dari luar daerah terlihat belomba untuk memiliki batu hitam yang dipercaya sangat ampuh untuk meningkatkan stamina para pria . Bahkan dalam beberapa kontes batu akik lokal , Bacan Jahanam sering menjadi buah pembicaraan dikalangan gemslover .
Harga dari Bacan Jahanam juga tidak murah , untuk ukuran kecil saja batu hitam ini bisa dibandrol dengan harga 700 ribuan lebih . Apabila batu dalam bentuk ukuran besar , maka harganya bisa mencapai jutaan bahkan puluhaan juta apabila lulus pengetesan khasiat . Selain di Loloda , kabarnya jenis yang sama juga bisa ditemukan di daerah Ambon dan Kalimantan .
2. Black Jade , Giok Aswad ( Desa Gayo dan Takengon , Aceh )
Back Jade atau sering disebut Giok Hitam , merupakan batuan unggulan dari Provinsi Aceh . Batuan ini sering juga disebut Giok Aswad oleh gemslover lokal , karena warnanya sama dengan batu Hajar Aswad yang ada di Mekkah . Jenis ini bukanlah batuan biasa , karena dipercaya mampu untuk melarutkan atau membuang racun yang ada didalam tubuh dengan cara memakainya saja .
Simak juga : Batu Black Jade Aceh Harga Khasiat dan Perawatannya
Giok Hitam Aceh terdiri dari beberapa jenis , jenis yang memiliki kandungan besi oksida tinggi umumnya akan lengket apabila didekatkan dengan magnet . Namun untuk jenis yang memiliki besi oksida rendah , akan terlihat tembus cahaya ( akibat inklusi pada struktur dalam batu lebih sedikit dan dapat meneruskan cahaya ) dan tidak lengket dengan magnet . Jikalau lengket , maka daya tarik yang ditimbulkan oleh magnet akan sangat lemah .
Demikian beberapa jenis batuan di Indonesia yang hampir sama dengan Batu Akik Hajar Jahanam yang berasal dari Timur Tengah . Jika diperhatikan , sebenarnya Indonesia memiliki kekayaan alam yang sangat luar biasa . Sungguh sangat disayangkan apabila kita tidak bisa memanfaatkannya untuk kesejahteraan bersama .