Untuk mendapatkan tubuh yang sehat tentu saja dibutuhkan gaya hidup yang sehat dan juga konsumsi makanan yang seimbang. Komponen makanan sendiri terbagi-bagi menjadi karbohidrat, lemak, protein, mineral, dan vitamin.
Porsi makanan yang seimbang akan sangat membantu tubuh dalam menyediakan energi yang dibutuhkan selama beraktivitas. Semua komponen makanan tersebut memiliki peranan yang sama-sama penting untuk tubuh, seperti karbohidrat yang berfungsi sebagai sumber energi utama bagi tubuh – dimana karbohidrat dapat kita temukan melalui nasi atau makanan dengan bahan utama gandum.
Sementara itu, protein dibutuhkan oleh tubuh untuk memelihara ikatan esensial tubuh, seperti hormon maupun enzim. Bayangkan saja jika tubuh kita mengalami gangguan pada hormon atau enzim di dalam tubuh tidak berfungsi dengan baik untuk membantu pencernaan makanan yang masuk ke dalam tubuh, tentunya sangat mengganggu kesehatan ya.
Selanjutnya adalah komponen lemak yang berfungsi sebagai sumber energi dan juga untuk memelihara suhu tubuh agar tetap stabil. Tetapi perlu diingat bahwa komponen lemak dalam tubuh jangan sampai berlebihan, karena akan menjadi sumber penyakit.
Komponen mineral berfungsi untuk perkembangan tulang, pengangkutan oksigen ke seluruh tubuh, hingga berperan dalam proses pembekuan darah ketika tubuh mengalami infeksi atau terluka.
Terakhir adalah vitamin yang berfungsi untuk memelihara kondisi tubuh agar mengalami pertumbuhan yang seimbang, karena kelebihan ataupun kekurangan vitamin akan sangat berdampak pada kesehatan tubuh.
Vitamin sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu vitamin yang larut dalam lemak (misalnya : vitamin A, D, E, K) dan vitamin yang tidak larut dalam air (vitamin B dan C). Vitamin secara alami bisa kamu dapatkan di sayuran maupun buah-buahan.
Berikut ini adalah 10 bentuk buah terunik peringkat dunia. Yuk, di baca terus artikelnya!
1. Kiwano
Buah kiwano merupakan buah yang tumbuh di Afrika Selatan, California, serta Selandia Baru. Walaupun begitu, sebenarnya buah kiwano ini berasal dari Selandia Baru.
Buah ini sering disebut dengan ‘melon bertanduk’ dimana bagian luar buah ini berwarna kuning membungkus bagian dalam buah yang berwarna hijau.
Tekstur buah kiwano ini terbilang aneh atau mungkin bisa dikatakan mirip dengan buah dari luar angkasa karena warna hijau dalam buah ini sesuai dengan warna hijau yang biasanya digunakan untuk mendeskripsikan cairan hijau milik alien.
Baca Juga : 6 Makanan Jepang Yang Tabu dan Aneh Di Mata Dunia
Bentuknya yang unik juga menggambarkan rasanya yang unik, karena buah kiwano memiliki rasa jeruk dengan campuran rasa mentimun, jeruk nipis, serta pisang. Jangan lupa, buah unik kiwano ini kaya akan serat dan kandungan vitamin C.
2. Buah Naga
Buah naga merupakan salah satu buah yang menarik perhatian pembeli, karena warna dan juga bentuknya yang unik. Dari luar buah naga memiliki warna merah yang indah serta dekoratif, untuk itu tidak heran jika buah ini sering dijadikan salah satu buah wajib dalam sop buah atau dalam minuman yang membutuhkan pewarna alami.
Warna merah yang dihasilkan oleh buah naga ini membuat banyak orang menjadi tertarik untuk mencicipi buah ini. Selain dikenal sebagai buah naga, buah ini juga dikenal dengan sebutan pitaya.
Buah naga atau pitaya berasal dari Meksiko dan Meksiko Baru, hingga akhirnya buah ini menjadi terkenal ke negara-negara bagian timur, dapat tumbuh subur di Indonesia, Asia Tenggara, hingga Australia dan sampai ke Israel.
Sesuai dengan panggilannya, buah naga mempunyai tekstur kulit buah seperti sisik naga dan berwarna merah muda.
Jika buah ini di kupas, maka dalamnya terlihat daging buah berwarna merah muda beserta dengan biji hitam renyah, seperti yang terdapat pada buah kiwi. Tekstur buah ini ringan dan juga memiliki kandungan air yang banyak, seperti buah pir.
Tampilan kulit luar buah naga tidak jarang membuat kita mengira bahwa mengupas buah ini harus dengan cara tertentu, tetapi buah ini ternyata bisa kamu kupas dengan cara yang mudah, seperti langsung menyendoknya atau membuat potongan dadu.
3. Durian
Buah durian dikenal sebagai rajanya dari buah-buahan yang memiliki wangi menyengat dan sudah dapat tercium dalam jarak beberapa meter. Wangi buah durian yang menyengat ini dapat membuat orang sangat menyukai atau bahkan membenci buah ini karena aromanya.
Karena aromanya yang menyengat, buah ini juga sering disebut sebagai ‘buah jebakan’ karena ketika kulitnya di buka, mengeluarkan aroma menyengat bagi hidung.
Selain aromanya yang unik karena sangat menyengat, buah durian juga memiliki kulit yang berduri tajam. Tetapi, daging buah durian ini tidak mengecewakan karena daging buahnya sangat lembut – dan sering disebut mirip dengan rasa kacang almond.
Walaupun di beberapa negara bauh ini dilarang di buka di tempat umum, seperti Singapura – buah durian tetap memiliki penggemar kemanapun buah ini ada.
Rasa bauh durian juga terbilang unik, karena selain mirip dengan kacang almond, banyak yang menjelaskan bahwa buah ini juga terasa seperti custard dengan campuran rasa yang unik.
4. Rambutan
Rambutan merupakan buah yang unik karena memiliki tekstur kulit seperti rambut pada bagian luarnya. Bagian luar buah ini berwarna hijau, kuning, hingga merah yang menandakan bahwa buah ini sudah matang. Buah rambutan ini juga sering disebut dengan istilah ‘buah pom-pom’ karena bentuknya yang mirip dengan pom-pom.
Buah ini termasuk ke dalam tanaman tropis yang berasal dari Asia tenggara, sehingga dapat tumbuh subur di tanah Indonesia. Cara membuka buah ini terbilang mudah, karena kamu hanya tinggal mengupas kulit buah rambutan dengan tangan atau tanpa alat bantu apapun yang diperlukan.
Baca Juga : 5 Makanan Indonesia Yang Disukai Turis dan Terkenal Di Dunia
Warna daging buah rambutan adalah putih transparan dan rasanya sangat manis, terutama jika yang kamu buka kulit luarnya sudah berwarna sangat merah.
Biji rambutan juga ternyata dapat dimanfaatkan sebagai obat herbal untuk penanganan diabetes, tetapi tentu saja biji rambutan ini harus direbus terlebih dahulu maupun diolah terlebih dahulu agar tetap aman dikonsumsi ya!
5. Tangan Dewa
Buah tangan dewa memiliki banyak julukan, seperti kuku macan, ushukan, hiong-I, dll. Masih termaksud kedalam keluarga buah jeruk, buah tangan dewa termasuk dalam tanaman kelompok perdu yang tumbuh di semak-semak.
Buah ini terbilang unik karena bentuknya seperti jari-jari tangan manusia yang panjang-panjang dengan jumlah 5-25 jari. Warna buah tangan dewa ini adalah kuning cerah, disamping warnanya yang cerah ternyata terdapat kepercayaan bahwa semakin banyak jumlah jari-jari buah tangan dewa, maka akan semakin beruntung pemilik buah ini.
Pada umumnya buah ini tidak dikonsumsi, karena daging buahnya yang juga sedikit. Biasanya buah ini akan digunakan untuk mengharumkan ruangan, karena aroma jeruk yang dikeluarkan cukup kuat.
Daging buah tangan dewa berwarna putih, rasanya asam, dan tidak memiliki air maupun biji. Buah tangan dewa juga sering dimanfaatkan untuk salad atau hidangan yang menyajikan ikan.
6. Atemoya
Atemoya merupakan buah yang juga disebut sebagai nanas apel manis yang sangat terkenal di Taiwan. Buah ini merupakan gabungan dari Annona squamosa (apel manis) dan cherimoya.
Atemoya memiliki kulit luar yang hampir mirip dengan durian, kulitnya berwarna hijau berbentuk seperti duri-duri. Tetapi jangan menilai dari kulit luarnya saja, atemoya memiliki rasa yang manis seperti custard dengan warna daging buah yang putih.
Atemoya ini berasal dari daerah tropis di Amerika Buah atemoya ini biasanya berbentuk hati atau bulat dengan tekstur kulit bergelombang mirip dengan duri-duri.
Buah atemoya memiliki banyak biji hitam yang tidak boleh dimakan jika ingin mengkonsumsi buah ini. Saat buah ini matang, wanginya harum dan rasanya juga enak. Kamu bisa langsung menyantap buah ini dengan langsung mengambil isinya dari cangkang buah.
7. Salak
Buah salah termasuk salah satu buah yang aneh, karena memiliki tekstur kulit yang kasar seperti sisik ular dengan warna kulit buah coklat. Karena lapisan luar yang mirip dengan sisik ular tersebut juga buah salah sering disebut sebagai snake fruit di negara-negara barat.
Jika struktur luar buah salah mirip dengan sisik ular, maka bagian dalam buah salak mirip dengan bawah putih berukuran raksasa. Namun, di luar dari penampilan buah yang agak aneh – salak memiliki tekstur buah yang tidak terlalu keras tetapi juga tidak terlalu lembut, sehingga buah salak dapat membuat perut mudah kenyang.
Banyak orang mendeskripsikan rasa buah ini memiliki rasa yang sedikit mirip dengan nanas tetapi terasa agak sedikit asam. Biasanya salak sering digunakan untuk asinan buah atau digunakan sebagai buah meja.
Tanaman salak termasuk ke dalam golongan tanaman perdu, dimana tanaman ini memiliki banyak duri dan mempunyai buah yang juga banyak, batangnya sering menjalar diatas atau dibawah tanah membentuk rimpang yang juga bercabang-cabang.
Baca Juga : 7 Daftar Makanan Unik Dan Paling Berbahaya Di Dunia
Nah, itu dia 7 buah unik versi dunia siopung! Bentuk-bentuk buah diatas memang ternyata unik-unik ya readers! Tidak hanya bentuknya saja, rasanya juga unik. Untuk itu, jika kamu menyukai hal-hal baru mungkin kamu juga bisa mencicipi satu-persatu rasa buah-buah diatas ya readers!