Batu kecubung adalah jenis yang bisa anda dapatkan pada batuan Quartz atau Mineral Kuarsa . Untuk dapat mengkilapkan batu kecubung dengan cepat , sebenarnya sangatlah mudah . Beberapa metode sederhana yang sudah lama digunakan sejak dulu , masih bisa anda terapkan saat ini di rumah . Karakteristik kekerasan dari Kecubung pada umumnya adalah 7 Skala Mohs , sehingga untuk membuatnya tergores kita harus menggunakan batu Topaz yang memiliki kekerasan 8 Skala Mohs . Dengan tekstur kekerasan tersebut , anda akan sangat mudah untuk mengkilapkannya . Bahkan hanya dalam waktu 5 menit saja . Tidak percaya ? Mari simak penjelasan dibawah ini.
Mengenal Karakteristik dan Kandungan Batu Kecubung
Saat ini gemslover mengenal berbagai macam kecubung . Faktanya , kecubung asli adalah jenis Quartz yang berwarna ungu . Anda bisa melihatnya pada gambar diatas . Seiring perkembangannya , banyak jenis batu akik tembus cahaya disebut dengan kecubung . Contohnya saja adalah kecubung air . Banyak jenis White Chalcedony yang disebut kecubung air . Varian kecubung yang masih satu saudara diantaranya adalah kecubung es/air ( Natural Quartz ) , kecubung wulung , kecubung teh ( Citrine ) , Kecubung Asap ( Smoky Quartz ) , Kecubung Kopi dan varian lain yang masih memiliki kandungan kuarsa .
Simak juga : Batu Akik Kecubung Asap Smoky Quartz Harga dan Khasiatnya
Dalam sejarahnya , penemu mineral kuarsa pertama kali adalah Nicholas Steno pada abad ke 17 . Ia mempelajari banyak hal terkait kristalografinya . Dalam penelitiannya , ia menemukan bahwa Quartz merupakan prisma panjang dengan tiap sudut sebesar 60 Derajat. Kemudian pada tahun 1880 , Jacques dan Pierre Curie menemukan sifat piezoelectricit . Dan untuk pertama kalinya , Walter Gusten Cady mengembangkan osilator dan resonator kuarsa pada tahun 1921 .
Quartz atau Mineral kuarsa memiliki komposisi Sikon ( Si ) sebanyak 46,74% dan Oksigen ( O2 ) sebanyak 53,26% . Sehingga , rumus kimia dari Quartz sering dituliskan SiO2 atau Silikon Dioksida ( Silicon Dioxide ) . Kuarsa merupakan mineral tunggal bumi dan terdiri dari banyak warna . Ada banyak sekali varian Kuarsa yang populer dikalangan gemslover . Diantaranya adalah Kuarsa yang berwarna coklat ( Kecubung Teh ) , Hitam ( Kecubung Kopi ) , Kecubung Ungu ( Amethyst ) , dan lain-lain .
Cara Merawat dan Mengkilapkan Batu Kecubung
Untuk mengkilapkan batu kecubung , ada beberapa metode dan bahan sederhana yang dapat anda terapkan dirumah . Untuk metode sederhana , anda dapat menggunakan bambu atau Amplas ukuran Grit 5000 . Jika anda adalah seorang calon pengrajin batu akik , proses pengkilapan akan berjalan dengan sangat cepat , jika menggunakan mesin dinamo . Selain menggunakan bahan diatas , anda juga dapat menggunakan serbuk intan .
Serbuk intan banyak dijual saat ini ditempat perlengkapan batu akik . Untuk menggunakan serbuk intan , anda harus memakai kulit atau sendal bekas sebagai alas . Kemudian , anda dapat menaburkan sedikit serbuk intan ke permukaan kulit atau sendal bekas tadi . Lalu , gosokkan batu dengan gerakkan searah . Akan lebih baik lagi jika anda menggunakan kain jeans bekas .
Jika anda tidak mempunyai bahan-bahan diatas , atau malas untuk mencarinya . Anda dapat menggunakan abu sekam padi ( Abu Gosok ) untuk mengkilapkan batu tersebut . Cara menggunakan abu padi untuk mengkilapkan batu akik hampir sama dengan metode menggunakan serbuk intan .
Simak selengkapnya : Cara Mengkilapkan Batu Akik Dengan Abu Gosok
Kuarsa adalah jenis batuan yang sangat mudah untuk mengkilap . Sehingga anda seharusnya tidak akan mengalami kesulitan apapun untuk dapat mengkilapkannya . Yang menjadi masalah adalah saat batu kecubung anda bukanlah jenis Kuarsa yang kami maksud .